Keuntungan Menjadi Relationship Officer Yang Harus Kamu Ketahui!

Author
Published Oktober 07, 2020
Keuntungan Menjadi Relationship Officer Yang Harus Kamu Ketahui!

 

Keuntungan Menjadi Relationship Officer Yang Harus Kamu Ketahui!

Mungkin beberapa anda melihat informasi lowongan pekerjaan relationship officer muncul di sejumlah media, baik online maupun offline. Bagi sebagian orang yang bergerak dibidang banking mungkin sudah paham tentang posisi pekerjaan ini, tetapi rupanya tidak sedikit masyarakat yang masih tidak mengetahui. Lalu, apa sih relationship officer?

Relationship officer bisa dikatakan sebagai sebuah posisi pekerjaan di dunia perbankan yang berhubungan erat dengan hubungan masyarakat dan marketing. Ada beberapa istilah lain dari relationship officer yang digunakan oleh perusahaan yakni credit analyst officer, dan business relationship officer. Penggunaan istilah ini berbeda pada masing-masing perusahaan.  Misalnya saja relationship BCA. 

Jika dilihat lebih dalam, ada beberapa job deskripsi relationship officer, diantaranya adalah bertugas untuk analisis potensi pasar, menjadi jembatan antara perusahaan dan masyarakat, memperkenalkan produk perusahaan, analisis resiko bisnis, menguasai produk perusahaan dan menjadi sales dan marketing produk.

Banyaknya perusahaan perbankan di Indonesia tentu saja kebutuhan relationship officer semakin terbuka lebar. Apalagi setiap perusahaan perbankan umumnya memiliki cabang di beberapa kota di indonesia. Salah satunya bank bca, dimana cabangnya sudah tersebar di hampir seluruh kota di Indonesia. Itu artinya, kebutuhan tenaga relationship officer BCA cukup besar.

Posisi relationship officer cukup banyak diminati oleh sejumlah orang karena prospek karirnya. Apalagi saat ini bca memudahkan para pemburu posisi ini dengan program relationship officer BCA. Dimana program ini memberikan kesempatan kepada para sarjana untuk mengikuti training intensif selama 1 tahun. 

Para lulusan program relationship BCA ini secara otomatis akan diangkat menjadi pegawai tetap. Oleh sebab itu tidak heran apabila untuk mengikuti program, peserta yang mendaftar harus melalui seleksi terlebih dahulu. Tentunya pihak BCA juga ingin menjaring para sarjana yang berkualitas dengan harapan akan bisa menjalakan tugas dengan benar dan maksimal sebagai relationship officer BCA.

Lebarnya peluang serta minat menjadi relationship officer tentu saja bukan tanpa sebab. Ada beberapa keuntungan lebih yang akan didapatkan saat memilih berkarir menjadi relationship officer atau RO

Beberapa keuntungan menjadi relationship officer

  1. Memperluas jaringan

Seperti diketahui bahwa salah satu tugas penting relationship officer adalah untuk menjembatani perusahaan dengan nasabah dan calon nasabah dalam memberikan solusi keuangan sesuai dengan kebutuhan. Maka sudah dipastikan seorang relationship officer akan berhubungan langsung dengan ribuan nasabah.


Dalam artian bahwa, semakin sering dan intens relationship officer dalam melayani nasabah dan calon nasabah, maka akan semakin banyak peluang untuk dikenal dan mengenal orang-orang yang berbeda latar belakangnya di masyarakat. Sehingga, peluangnya untuk mendapatkan relasi atau kenalan menjadi semakin melebar.

Lantas, apa keuntungan memiliki relasi besar? Tentu saja relasi tersebut bisa menjadi peluang market Anda dimasa depan dan hal ini tidak bisa didapatkan dengan uang.

 

2.                  Jenjang karir yang baik


Bisa dikatakan bahwa karir seorang relationship officer sama halnya dengan marketing sales. Dimana peluang untuk memperoleh kenaikan gaji bisa ditargetkan sendiri. Semakin tinggi jumlah nasabah non debitur yang mendapatkan solusi dari anda, maka pendapatan akan semakin besar. Berbeda dengan karyawan di posisi lainnya yang umumnya memiliki gaji yang tetap setiap bulannya.

 

3.                  Pengalaman lebih

Memiliki jam terbang yang tinggi dalam berhubungan dengan masyarakat sebagai relationship officer tentu saja akan semakin mengasah kecakapan dan kemampuan selling yang mumpuni. Pengalaman ini adalah sebuah ilmu yang tidak bisa dipelajari instan dan dibeli dengan uang.

Nah, itu tadi penjelasan tentang relationship officer dan beberapa keuntungannya. Apakah anda mulai tertarik mencoba berkarir di posisi ini?.

 


Posting Komentar

Halaman

Copyright ©