Kenali Gejala dan Penyebab Penyakit Herpes!

Author
Published Mei 04, 2019
Kenali Gejala dan Penyebab Penyakit Herpes!

Kenali Gejala dan Penyebab Penyakit Herpes!

Mungkin sebagian dari masyarakat kita yang belum terlalu familiar dengan penyakit herpes? Perlu kalian ketahui, herpes ini adalah nama kelompok virus herpesvirdae yang bisa menginfeksi manusia. Infeksi virus herpes itu sendiri dapat ditandai dengan adanya lepuhan kulit dan kulit kering. Jenis virus herpes yang sering terjadi adalah bernama herpes simplex virus (HSV), yang bisa menginfeksi beberapa bagian tubuh seperti mulut, wajah, dan alat kelamin. Adapun mengenai kelompok penyakit herpes seperti di bawah ini :
1. Alfa Herpesvirus
Kelompok herpes yang pertama ini mempunyai siklus hidup untuk menggandakan diri yang pendek, dan berpotensi menjadi tersembunyi, serta infeksi akan muncul kembali pada sel saraf. Contoh dari kelompok alfa herpesvirus ini diantaranya adalah HSV tipe 1 dan 2, serta virus varicella – zoster.
2. Beta Herpesvirus
Berbeda dengan alfa herpesvirus, dimana beta herpesvirus ini mempunyai siklus hidup untuk menggandakan diri yang panjang dan infeksi virusnya cenderung berjalan lambat dalam tubuh manusia. Contoh dari beta herpesvirus ini diantaranya adalah cytomegalovirus, herpesvirus tipe 6 dan 7.
3. Gamma Herpesvirus
Contoh dari gamma herpesvirus ini diantaranya adalah Epstein-barr dan human heverpirus B.
Tahapan Infeksi Herpes!
Infeksi herpes yang akan muncul itu biasanya terjadi dalam beberapa tahapannya seperti di bawah ini :
* Stadium Primer
Stadium primer akan terjadi pada hari kedua – sampai hari kedelapan setelah terjadinya infeksi herpes. Stadium ini akan ditandai dengan gejala blister, yang berupa kulit melepuh berukuran kecil namun menyakitkan. Blister itu sendiri berbentuk gelembung-gelumbung yang berisikan cairan berwarna bening atau keruh, serta bisa pecah sehingga menimbulkan luka.
* Stadium Laten
Pada stadium laten, gejala herpes seperti blister dan koreng sudah mulai mereda dengan sendirinya. Kendati demikian, justru pada stadium ini virus sedang menyebar ke saraf yang dekat dengan saraf tulang belakang melalui kulit lho!
* Stadium Peluruhan
Memasuki stadium peluruhan, maka virus-virusnya sudah mulai berkembang biak pada ujung saraf organ tubuh. Apabila ujung saraf yang terinfeksi terletak pada organ tubuh yang memrpoduksi cairan seperti testis atau vagina, dimana virus herpes dapat terkandung dalam cairan tubuh seperti segmen dan lendir. Biasanya tidak akan memperlihatkan adanya gejala, namun yang sebenarnya adalah sedang terjadi pengembangbiakan virus di dalam tubuh.
* Stadium Rekurensi
Pada stadium rekurensi, maka blister pada kulit yang terjadi di stadium pertama akan muncul kembali. Biasanya lepuhan dan korengnya itu tidak akan separah yang stadium pertama. Ya, gejala yang pada umumnya itu berupa gatal, kesemutan, dan rasa nyeri didaerah yang terkena infeksi pada stadium pertama.
Virus Yang Menjadi Penyebab Penyakit Herpes
* HSV 1
Gejala yang akan ditimbulkan dari infeksi HSV 1 ini diantaranya adalah sebagai berikut :
- diawali dengan demam, nyeri otot, dan lemas.
- muncul rasa nyeri, gatal, rasa terbakar pada area yang terinfeksi.
- selanjutnya muncul blister, yang berupa melepuhnya kulit dan mengering dalam beberapa hari.
* HSV 2
- berjenis kelamin perempuan.
- berganti-ganti pasangan seksual.
- memiliki system kekebalan tubuh yang rendah.
- berhubungan intim dengan orang yang menderita herpes.
- melakukan hubungan intim di usia muda.
* VZV
Para penderita VZV ini sering menyerang pada orang-orang seperti dibawah ini :
- berusia dibawah 12 tahun.
- mengalami permasalahan system imun, baik akibat penyakit maupun obat-obatan.
- pernah mengalami kontak langsung dengan penderita cacar air.

Posting Komentar

Halaman

Copyright ©